Coretan di Balik Foto yang Bikin Terenyuh

- Oktober 28, 2017
Restoris 
Di waktu kecil, ayah bunda kita lah yang merawat kita. Di masa tua, apakah kita juga merawat mereka?

Agaknya kalimat itu yang perlu kita tanamkan dalam diri. Kalimat itu pula yang ingin disampaikan oleh pengguna kereta api Restoris A. Fatiha.

Dengan berbekal kamera ponsel ia membagi ceritanya pada 18 Oktober 2017  ketika naik kereta api Prameks Kutoarjo - Solo. Berikut ia bertutur:

--------

Sayangilah orang tuamu, sebagaimana orang tuamu menyayangimu, membesarkanmu, mendidikmu, dan merawatmu dengan sepenuh hati.

Pagi ini jam 06.20 WIB di dalam kereta api prameks tujuan Kutoarjo-Solo saya melihat sesuatu yang membuat hati saya langsung merindukan orang tuaku, langsung membuat "trenyuh" dan rasanya pengin meneteskan air mata.

Sebuah tindakan yang terlihat sederhana, tapi sangat bermakna dan sangat berarti bagi orang yang melihatnya. Awalnya saya melihat seorang yang mungkin berusia sekitar 50an tahun duduk bersama/berdampingan dengan orang tuanya yang mungkin berusia sekitar 75-80an tahun.

Selang beberapa saat si orang tua tampak mengubah posisi duduknya bersandar di tubuh anaknya yang sedang menerima telepon dan seketika itu pula orang yang sedang menerima telepon tersebut mengubah posisi tangan kanannya memeluk atau merangkul orang tuanya dengan penuh kasih sayang, selayaknya orang tua yang sedang merangkul atau memeluk anak-anak yang masih kecil.

Sungguh pemandangan yang sangat sederhana ini mampu menggugah hati dan mengingatkan kita sebagai seorang anak untuk selalu menyayangi dan mencintai orang tua kita walaupun dengan cara yang sederhana.


Advertisement


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search