Kenangan Ustadz Somad Saat Kuliah Ketemu Syeikh Bersorban

- Januari 03, 2018
Setiap orang memiliki kenangan dalam hidupnya sendiri. Kemudian ada yang menyimpan rapi dalam ingatan atau menebarkannya kepada orang lain agar dipetik pelajaran.

Dai kondang Ustadz Abdul Somad memilih untuk membagikan sedikit kisah ketika masih kuliah di Mesir pada tahun 2000.

Begini ia berkisah pada Selasa (2/1/2018):

"Pernyataan Sayyid Ahmad ibn Muhammad ibn Alawy al-Hasani al-Maliki: "Hari Selasa yang lalu, setelah shalat Shubuh saya perlihatkan potongan video pendek Abdul Somad kepada murid-murid saya. Berselang lima hari, ia datang ke majlis ini. Demikianlah Allah mempertautkan hati manusia"

Dulu, ketika masih kuliah di Mesir, saat musim haji tahun 2000, saya hadir ke majlis ilmu Sayyid Muhammad Alawy al-Maliki. Saya terpukau dengan wajahnya, sorbannya, gaya bicaranya, segalanya.


Singkat cerita saya dapat berita beliau sudah kembali menghadap Allah. Ingin menemui putra beliau, Sayyid Ahmad tapi katanya jamaah ramai dan sulit.

Sampai akhirnya Allah berikan jalan dengan cara yang tak terduga. Malam ini kami dijamu dengan daging ayam, kelinci dan puyuh. Lengkap dengan ijazah dan pemakaian surban. Sempurnalah jamuan zhahir dan batin.

Semoga Allah limpahkan rahmat kepada majelis ilmu Sayyid Ahmad ibn Muhammad Alawy al-Hasani al-Maliki.

امين يا رب العالمين


Advertisement


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search