Penjelasan Anies Soal Kehadiran di Pembukaan Asian Games Meski Tak Terlihat Kamera

- Agustus 20, 2018
IDNTimes
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tidak banyak terlihat di kamera saat pembukaan Asian Games 2018. Ketiadaan dari sorot kamera menimbulkan pertanyaan hadir atau tidaknya Anies di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 18 Agustus lalu.


“Tentu saja saya berada di acara pembukaan bahkan saya sudah disana sejak siang, saya bersama dengan oficial-oricial international dan saya banyak menemani tamu bahkan tamu dari IOC (International Olympic Committee) dengan sekjennya, saya ngobrol banyak tentang keinginan Jakarta untuk bisa menjadi tuan rumah olimpiade. Jadi diskusi panjang ngobrol dengan mereka,” kata Anies di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Senin, (20/8).

Ketika acara pembukaan, Anies mengaku duduk di kursi VVIP bersama para tamu undangan lainnya. Anies mengatakan duduk tidak jauh dari BJ Habibie dan Megawati Soekarnoputri.

“Jadi saya di sana dan ketika Pak Wapres datang kemudian semua tamu-tamu VVIP datang bersama-sama di situ. Jadi saya duduk di situ baris kedua di depan saya Pak Tri Sutrisno, Ibu Megawati, Pak Habibie. Terus belakangnya persis saya dan samping saya ada Bu Menlu, Bapak Mensesneg. Jadi hadir semua di situ,” ujar Anies.

Anies mengaku tidak sempat mengabadikan momen tersebut. Sebab Anies mengatakan jarang foto saat pekerjaan sedang berlangsung.

“Kita ini sibuk kegiatan malah tidak foto-fotoan, tidak selfi-selfian, tidak motret ya karena memang bekerja bukan karena apa-apa. Jadi kalau ditanya ya saya emang tidak punya foto, di situ saya nggak biasa selfi-selfian lagi acara, itu saja,” tutup Anies seperti dilansir kumparan.



Advertisement


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search