Okezone |
Perjalanan hidup manusia memang memiliki keunikan masing-masing. Arie Kuncoro Untung pun mengalaminya sendiri.
Dulu, saat awal-awal terkenal sebagai VJ MTV, ia mengaku kerap meninggalkan sholat lima waktu.
"Sebenarnya gini, saya ingat sholat. Cuma ingat, tapi kadang-kadang tidak dilakukan," ungkapnya.
Selain kerap meninggalkan sholat, Arie rupanya pernah ingin berpindah keyakinan. Ceritanya, ketika itu ia berpacaran dengan seorang perempuan yang berbeda keyakinan dengannya.
Keduanya pun berniat melangkah ke tahap yang lebih serius bernama pernikahan apalagi usia pacarannya sudah lebih delapan tahun. Namun pihak keluarga pacar tidak menginginkan adanya perbedaan keyakinan di antara mereka berdua.
Arie sempat goyah. Produser film Alif Laam Mim ini lalu beristikharah, minta diberikan petunjuk untuk memilih mana yang benar. Akan tetapi, cintanya yang begitu kuat seakan mengalahkan petunjuk-petunjuk yang datang.
Arie minta pendapat seorang ustaz dari pengajian yang pernah ia ikuti. Hanya saja, sang ustaz tak banyak memberinya pencerahan.
"Saya sempat tanya, apa yang harus saya lakukan. 'Cuma satu senjata yang dipegang manusia, dengan nama Allah. Baca saja bismillahirrahmanirrahim dari rumah. Itu saja. Lepaskan saja,' katanya pada saat itu," tuturnya
Ia pun menuruti saran ustaz tersebut. Berulang kali mengucap doa sedari rumah, sepanjang perjalanan.
"Sampai sana, saya nggak tahu mau ngapain. Alquran saja saya nggak khatam, nggak paham, apalagi saya membuka kitab lain," ucapnya.
Ketika Arie membuka kitab agama milik pacar, bukannya tergugah untuk berpindah agama, Arie justru semakin yakin terhadap agama Islam yang selama ini telah dianutnya.
"Saat itulah hidayah datang. Saat itu saya dapat hidayah dari kitab agama lain. Ketika saya buka, saya sadar selama ini saya salah. Malah berubah total di situ. Saya malah kayak mendapat teguran," ungkap Arie.
"Itu kan bukan kitab yang saya baca. Kitab yang saya punya saja jarang saya baca. Ini kitab yang berbeda. Tapi, ketika saya buka, langsung total mengikis perasaan, menambah keyakinan. Akhirnya final bahwa ini adalah sebuah jawaban buat saya," lanjutnya seperti dilansir kumparan.
Arie pun memutuskan untuk batal berpindah agama sekaligus menyudahi hubungannya dengan sang kekasih. Ia mengaku justru mudah untuk merelakan.
Advertisement
EmoticonEmoticon