Habib Rizieq Ingin Sekali Pulang ke Indonesia

- Agustus 22, 2018

Imam Besar Front Pembela Islam Habib Rizieq Shihab dinilai bukan musuh negara.

"Habib Rizieq Shihab, beliau bukan musuh negara!" kata pendakwah Ustaz Haikal Hassan saat mengisi kajian di Masjid Daarut Tauhiid Jakarta, 6 Agustus 2018.

"Beliau tidak korupsi. Beliau miskin. Beliau terlunta-lunta di Saudi Arabia," kata Ustaz Haikal menambahkan.

Lalu, mengapa Habib Rizieq tidak pulang ke Indonesia?

"Mau pulang nggak bisa. Beliau nggak punya kekuatan. Kok jadi musuh negara? Beliau nggak korupsi. Beliau bukan pemimpin partai," ungkap dia.

Ustaz Haikal mengatakan lebih lanjut bahwa chat antara Habib Rizieq dengan seorang perempuan juga palsu dan pelakunya sudah menyesal, minta maaf dan ditangkap lalu dibebaskan.

"Surat SP3 sudah dikeluarkan terus kenapa nggak bisa dipulangkan?!" kata dia.

Dengan bersumpah dengan nama Allah SWT, Ustaz Haikal mengatakan bahwa Habib Rizieq bukannya tidak mau pulang ke Indonesia.

"Beliau tidak bisa pulang! Perlu antum ketahui bersama. Saya bersumpah keinginan pulang tapi tidak bisa pulang. Tapi nggak bisa. Negeri apa begini itu lho!" tegas dia.

"Kenapa warga negaranya yang mencintai NKRI. Yang mencintai Pancasila, yang ingin menegakkan kebenaran, dipersulit sedemikian rupa!"

Kesalahan Habib Rizieq, kata Ustaz Haikal, hanyalah satu. "Terlalu dicintai rakyat Indonesia. Terutama mereka yang terbuka mata hatinya!" ungkap dia.

 
Advertisement


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search