BI Akan Luncurkan 11 Pecahan Uang Rupiah Desain Baru, 12 Pahlawan Akan Muncul

- Desember 16, 2016
Bank Indonesia atau BI dan Pemerintah akan meluncurkan 11 pecahan uang Rupiah desain baru secara serentak. Peluncuran tersebut akan dilakukan pada Senin, 19 Desember 2016. 

Desain baru tersebut dikabarkan antara lain akan menampilkan gambar pahlawan yang mewakili seluruh wilayah di Indonesia 

Inilah 12 pahlawan nasional yang wajahnya akan muncul pada uang Rupiah baru


1. Presiden Pertama RI Ir. Soekarno dan wakilnya Mohammad Hatta ada pada pecahan Rp.100.000 kertas. Sementara Djuanda Kartawidjaja pada uang Rp50.000 kertas.





2. Ratulangi pada Rp20.000 kertas, Frans Kaisiepo pada Rp10.000 kertas, Idham Chalid pada Rp5.000 kertas.





3. Mohammad Hoesni Thamrin pada Rp2.000 kertas, Tjut Meutia pada Rp1.000 kertas, I Gusti Ketut Pudja pada Rp1.000 logam 




4. T.B Simatupang pada Rp500 logam , Tjiptomangunkusumo pada Rp200 logam, Herman Johannes pada Rp100 logam 




"Masih penasaran dengan Rupiah desain baru TE 2016? Saksikan peluncurannya secara live streaming Senin,19 Desember 2016 di Youtube BI Channel," kata akun resmi Bank Indonesia. [Paramuda/BersamaDakwah]
Advertisement


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search