Innalillahi, Pelawak yang Habiskan Hidup untuk Dakwah Ini Meninggal

- Mei 26, 2017
Bintang

Innalillahi wa innailaihi rajiun. Segala yang bernyawa pasti akan merasakan mati. Kabar duka datang dari dunia lawak Tanah Air. Pelawak senior Cahyono telah meninggal dunia. Rekan Jojon itu meninggal di usianya yang ke-65 tahun pada Kamis (25/5/2017). 

Kabar duka kematian Cahyono tersebut berawal dari unggahan Kang Maman.

"Inna Lillahi wa Inna Ilaihi Rojiun. Keluarga Besar PaSKI mengucapkan duka mendalam atas wafatnya komedian H Cahyono (Jayakarta Group)," tulis akun tersebut.


Ia merupakan personel grup lawak, Jayakarta Group. Pada tahun 2013, ia pernah dirawat karena stroke. Cahyono juga sempat mengalami serangan jantung awal Mei lalu dan juga terkena Diabetes.

"Bapak kondisinya kurang sehat lagi ngedrop karena kadar gulanya naik dan jantungnya sedikit membengkak," ujar Agung, anak Cahyono saat itu seperti dilansir Bintang. 

Sebenarnya Cahyono adalah seorang muallaf. Ia menjadi seorang muslim pada tahun 1992. Sejatinya ia dilahirkan dari keluarga muslim. Perjalanan hidup membawanya kemudian berpindah keyakinan. Seiring berjalannya waktu, Cahyono memutuskan untuk menjadi seorang muallaf.

Cahyono sering diminta untuk berdakwah hingga menjelang akhir hayatnya, Cahyono masih aktif berdakwah ke masjid maupun ke kelompok pengajian.  [Paramuda/BersamaDakwah]
Advertisement


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search