Amena Khan Dipecat L'Oreal Gara-gara Bela Palestina

- Januari 25, 2018
Baru bergaung soal hijaber yang menjadi bintang iklan produsen alat kecantikan L'Oreal, model sekaligus beauty blogger Inggris, Amena Khan, mengumumkan pengunduran dirinya dari iklan L'Oreal. Pasalnya, ia terungkap pernah menulis beberapa di Twitter yang membela Palestina. Di mata  L'Oreal, ia dianggap anti-Israel.

Amena Khan mengatakan mengundurkan diri dari iklan tersebut karena "berbagai kecaman yang muncul belakangan" meski ada yang menilai sebenarnya Khan dipecat.


Unggahan di Twitter yang terlacak ditweet pada 2014 lalu, disebut banyak orang bersentimen "anti-Israel".

Khan sebelumnya mengaku bahagia menjadi perempuan berhijab pertama yang menjadi bintang iklan produk perawatan rambut tersebut.

Khan mengungkapkan "mau menjadi bintang iklan L'Oreal karena produk itu mendukung kaum marjinal." Dia sekarang "menyesal" karena harus mundur dari iklan itu.

Cuitan Khan pada tahun 2014 itu sudah dihapus. Khan sendiri sudah meminta maaf atas "kekecewaan dan sakit hati" yang muncul karena tulisannya di Twitter itu.

"Mengutamakan keberagaman di atas segalanya adalah semangat hidup saya, saya tidak bermaksud mendiskriminasi siapa pun," tambahnya.

L'Oreal Paris seperti dilansir BBC, mengatakan "telah mengetahui soal unggahan Amena Khan pada tahun 2014".




Advertisement


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search