Ma'ruf Amin: Sukmawati Tak Ada Niat Hina Islam

- April 13, 2018
BBC
Laporan soal puisi Sukmawati diimbau Ketua Umum Majelis Ulama (MUI) KH Ma’ruf Amin dicabut. Sukmawati dinilainya sudah mengklarifikasi bahwa puisi tersebut bukan dalam rangka menyinggung umat Islam.

“Ibu Sukmawati menyampaikan tidak ada maksud dan niat puisi yang dibacanya itu menghina umat Islam. Beliau juga sudah menyesali perbuatannya, dan meminta maaf lahir batin kepada umat Islam yang merasa tersinggung,” kata Ma’ruf Amin pada Kamis (12/4) di Jakarta.

“Kepada pihak-pihak yang sudah terlanjur melaporkan Ibu Sukmawati ke Bareskrim Polri, jika memungkinkan untuk mencabut kembali laporannya dan tidak melanjutkan kasusnya,” imbuhnya.

Masalah Sukmawati, kata dia, ada baiknya diselesaikan dengan mengutamakan pendekatan dakwah. Apalagi saat ini Indonesia sedang memasuki tahun politik, yang rawan akan kegaduha, gesekan, dan konflik berkepanjangan.

“Dahulukan merangkul bukan memukul, dan menuntun bukan menuntut,” tegasnya seperti dilansir Jurnas. [BersamaDakwah]




Advertisement


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search