Terlihat Berhasil, Padahal Inilah Kecacatan Fundamental Pemerintahan Jokowi

- Juli 13, 2018
Tagar #2019GantiPresiden semakin dikenal dan disukai publik. Menurut Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera hal ini menujukkan bahwa pekerjaan pemerintah semakin bertambah besar.

Dalam survei LSI Denny JA, #2019GantiPresiden semakin dikenal masyarakat, dari dikenal sebesar 50,8 persen sebelum Pilkada atau bulan Mei, setelah pilkada menjadi dikenal 60,5 persen.

"Kami gembira atas hasil survei itu ya. Dan merasakan juga bahwa dimasyarakat hastag ini sangat kuat. Esensinya hastag ini akan membesar kalau kinerja pemerintah mengecil. Tapi kalau kinerja pemerintah membesar maka hastag ini akan mengecil. Kalau skrg hastag ini membesar, itu tandanya pemerintah punya PR besar," papar Mardani di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Kamis (12/7).

PR terbesar pemerintah, kata dia, ada pada sektor ekonomi yakni daya beli masyarakat yang menukik dan banyak masyarakat menjadi pengangguran.

"Penegakkan hukum, kalau saya melihat, autopilot, tidak ada arah yang jelas. Kita perlu pemimpin kuat. Kita ini negara besar. Sekarang semua berjalan tidak ada orkestrasinya," jelasnya.

Ia membeberkan, kendati sektor infrastruktur mempunya kebaikan, tapi ada cacat fundamental. Mardani nilai, infrastruktur kita sekarang ini publik spending, bukan publik saving.

"Artinya dibangun dari uang uutang. Bukan dari kekayaan. Karena dibangun dari hutang, enggak portable, jadi mahal. Biaya pembangunan mahal, untungnya tambah mahal, makanya tol naik terus. Dan ini buruk. Akhirnya enggak kekejar," paparnya.

Melihat keadaan seperti ini, Mardani pun yakin di masa depan, #2019GantiPresiden bakal semakin membesar. "Yakin, Insya Allah," pungkasnya.

Advertisement


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search