Apa Kabar Agus Yudhoyono?

- April 20, 2017
Agus Yudhoyono's Blog
Pesta demokrasi berupa pemilihan kepala daerah DKI Jakarta sudah berlangsung. Menurut beberapa hasil hitung cepat pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno lebih unggul ketimbang rivalnya Basuki Tjahaja Purnama- Djarot Saiful Hidayat. Tidak sedikit yang menilai suara pendukung paslon pada putaran pertama Agus-Sylvi beralih hati ke Anies-Sandi. Suara pemilih Agus-Sylvi yang dibiarkan mengambang dan tidak diarahkan dengan baik oleh pemilik suara sangat wajar bila dicitrakan demikian. Perbedaan sebesar 17% semakin memperkuat analisis bahwa kemungkinan suara berpindah ke paslon tiga.

Berpindahnya suara pendukung Agus, membuat peminat dan pengagumnya bertanya-tanya; apa kabarnya Agus Yudhoyono?

Selang setelah penghitungan suara cepat pasca pencoblosan, sulung dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono itu memberikan pernyataan tentang unggulnya paslon tiga.

"Hari ini kita semua telah menyaksikan akhir dari perhelatan demokrasi di DKI Jakarta. Selamat kepada masyarakat Indonesia, khususnya warga Jakarta yang telah melaksanakan demokrasi secara bermartabat, serta menunjukkan kualitas demokrasi Indonesia kepada dunia," kata Agus pada Rabu (19/4/2017).

Ia mengucapkan selamat kepada Anies Baswedan dan Sandiaga Uno sebagai pemenang berdasarkan Quick Count. "Semoga pasangan Anies-Sandi dapat menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya sebagai pemimpin Jakarta lima tahun ke depan," kata suami dari Annisa Pohan itu.

Agus juga mengucapkan terima kasih kepada Basuki Tjahaya Purnama dan Djarot Saeful Hidayat yang telah bekerja keras untuk membangun Jakarta. Besar harapan semua bahwa berbagai capaian pemerintahan Ahok-Djarot yang telah dirasakan oleh warga Jakarta selama ini, dapat dilanjutkan dan ditingkatkan oleh pemimpin berikutnya.

"Kita semua juga patut mengapresiasi seluruh penyelenggara Pilkada DKI Jakarta, dari Pemerintah Pusat, khususnya Kemendagri, KPUD, Bawaslu, hingga jajaran TNI dan Polri yang telah menyukseskan jalannya pesta demokrasi yang aman, lancar dan damai," ungkapnya.

Ke depan, kata dia, Insya Allah, akan terus membangun komunikasi yang baik dengan Anies maupun Basuki dalam rangka mewujudkan mimpi besar dan cita-cita kami untuk Jakarta yang dicintai bersama. "Karena sebenarnya kami bertiga memiliki cita-cita yang sama, yaitu mewujudkan Jakarta yang maju dan sejahtera bagi seluruh rakyatnya," pungkas Agus. [Paramuda/BersamaDakwah]
Advertisement


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search