Selain Urusan Rumah Tangga, Dua Alasan Ini yang Buat Joni Bonyok Sebut UAS Itu Dajjal

- September 06, 2018
Jony Boyok
Pemilik akun Joni Boyok yang menghina Ustaz Abdul Somad (UAS) dengan sebutan keturunan 'Dajjal' hanya bisa pasrah dan tertunduk lesu ketika diintrogasi di markas FPI.

Jony Boyok dijemput Front Pembela Islam (FPI) Pekanbaru, Riau di rumahnya di Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru, Rabu (5/9/2018).

Meski warga Riau sudah kesal dan siap berbuat apa saja terhadap dirinya, namun jiwanya masih ditolong ormas FPI Kota Pekanbaru.

Selama di Markas FPI hingga diantar ke Mapolda Riau, meski mukanya terlihat kusut, kondisi Joni Boyok tetap bugar dan tak berubah menjadi 'Joni Bonyok'.

"Kita pastikan dia aman dan tak lecet sedikitpun," ujar Ketua FPI Kota Pekanbaru Husnie Thamrin seperti dilansir GoRiau.

Tiba di Mapolda Riau, Joni Boyok pun mengakui kesalahannya. Ia berdalih saat membuat tulisan di akun facebooknya, mengaku sedang kalut karena urusan rumah tangganya.

Namun setelah didesak, ia mengaku ternyata soal urusan rumah tangga bukan satu-satunya alasan dia menghina UAS. Dirinya memang tidak paham soal agama. Ia juga mengaku dirinya membuat status tersebut karena dirinya salah mentafsir ceramah UAS di media sosial

"Saya awalnya melihat ceramah UAS di rumah teman, UAS mengatakan pada zaman dahulu kala air yang memabukkan itu hasil dari permentasi buah-buahan. Saya merasa salah tanggap atas ceramah tersebut," ucap Joni.

Ia juga mengaku tidak suka melihat foto UAS yang dikirim oleh temannya di aplikasi messenger miliknya. "Saya melihat messenger hp saya, UAS berfoto dengan teman-temannya dibawah gapura sebuah masjid bertulisan Jogjakarta 1996 dengan wajah yang tidak bersahabat. Jadi itulah alasan awalnya saya membuat postingan tersebut," akunya.

Advertisement


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search